Rupiah Dibuka Semakin Memburuk Pada Hari Ini



( 2016-11-17 06:46:32 )

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada pembukaan perdagangan hari ini dibuka ambles melanjutkan pelemahan pada penutupan kemarin. Pelemahan mata rupiah pada hari ini terjadi saat USD sedikit melemah terhadap beberapa mata uang lainnya terutama terhadap yen dan euro.

Menurut data dari kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI, rupiah dibuka pada level Rp13.385/USD. Posisi ini memburuk dari posisi kemarin di level Rp13.347/USD.

Sedangkan berdasarkan data Bloomberg pagi ini rupiah dibuka menguat pada level Rp13.422/USD, atau melemah dibandingkan sebelumnya Rp13.345/USD. Pergerakan rupiah hari ini berada pada kisaran harian Rp13.318-Rp13.372/USD.

Di sisi lain posisi rupiah berdasarkan Yahoo Finance pada awal perdagangan dibuka di level Rp13.383/USD atau tidak lebih baik dari penutupan kemarin di level Rp13.353/USD dan pada pukul 10.00 WIB berada di level Rp13.343/USD dengan kisaran harian Rp13.331-Rp13.409/USD.

Berdasarkan rilis laman Reuters, Kamis (17/11/2016) USD sedikit bernafas pada awal perdagangan di Asia setelah kemarin menguat ke level tertinggi dalam 14 tahun terhadap beberapa mata uang lainnya.

Indeks USD yang melacak greenback terhadap enam mata uang utama melemah 0,2% menjadi 100,260, setelah kemarin naik setinggi 100,57 atau tertinggi sejak April 2003.

USD terhadap yen sedikit melemah 0,2% ke level 108,86 setelah menempuh level tinggi tadi malam di posisi 109,76 atau tertinggi sejak 1 Juni.

Selain itu, euro terhadap USD juga tercatat naik 0,1% menjadi 1,07045 setelah merosot di bawah level 1,07 semalam untuk pertama kalinya dalam hampir setahun.