Harga Emas Terdongkrak Ekspektasi Perlambatan Kenaikan Bunga The Fed



( 2018-12-12 02:12:44 )

Harga emas menguat pada perdagangan di hari Selasa karena adanya ekspektasi bahwa Bank Sentral AS atau The Federal Reserve (the Fed) akan memperlambat rencana kenaikan suku bunga di tahun depan.

Dengan adanya ekspektasi tersebut, nilai tukar dolar AS tertekan dan memicu minat investor untuk mengumpulkan atau memindahkan dananya ke emas.

Mengutip Reuters, pada hari Rabu (12.12.2018), harga emas di pasar spot naik 0,3 persen ke level USD 1.247,68 per ounce pada hari Selasa siang waktu New York. Sebelumnya harga emas sempat menyentuh level tertinggi di USD 1.250,55 per ounce.

Sedangkan untuk harga emas berjangka naik 0,3 persen ke level USD 1.253,10 per ounce.

"Rencana kenaikan suku bunga the Fed mengurangi ekspektaasi pelaku pasar untuk kenaikkan selama 18 bulan ke depan dan telah membuat dolar AS mengalami tekanan sehingga mendorong harga emas," jelas Marcus Garvey, analis di ICBC Standard Bank.

"Kami pikir the Fed akan lebih berhati-hati dalam menaikkan suku bunga. Oleh karena itu menurut kami harga emas bisa terus naik di atas level USD 1.200 per ounce," tambah dia.